Penjualan mobil matic
memang kian meningkat akhir-akhir ini. Tetapi bukan berarti hal ini membuat
mobil manuat kehilangan peminat. Karena nyatanya mobil manual memiliki berbagai
keunggulan yang tak dapat ditemukan pada mobil matic.
Jika kita ingin merasakan beberapa keunggulan ini, tentu
saja kita mesti memilih mobil manual sebagai kendaraan andalan:
Lebih Hemat
Bahan Bakar
Tak dapat dipungkiri kalau penggunaan bahan bakar pada
mobil manual tergolong lebih hemat dibandingkan mobil matic. Karena sistem transmisi mobil manual lebih mudah mengatur
perputaran mesin. Sehingga risiko bahan bakar boros akibat sistem transmisi pun
tak terjadi pada mobil manual.
Biaya
Perawatan Lebih Terjangkau
Selain hemat bahan bakar, biaya perawatan mobil manual
juga lebih murah dibandingkan mobil matic.
Mobil manual tidak perlu melalui proses penggantian oli terlalu sering. Proses
servis berkala mobil manual tergolong lebih praktis dan cepat.
Cocok untuk
Pengemudi Pemula
Seorang pengemudi pemula harus belajar mengemudikan mobil
manual terlebih dahulu. Dengan demikian, mengemudikan mobil matic di kemudian hari bukanlah hal yang
sulit. Karena ada beberapa sistem transmisi yang tidak ada di mobil matic. Maka seorang pengemudi mobil
wajib menguasai mobil manual supaya tidak kesulitan dengan mobil matic.
Mobil
Manual Mampu Meningkatkan Konsentrasi
Mengemudikan mobil manual memang membutuhkan konsentrasi
lebih. Karena koordinasi kedua kaki dan tangan kita harus benar-benar seimbang.
Kita harus mengatur kemudi sembari menyeimbangkan kopling, rem, gas, dan persneling.
Sementara pada mobil matic, kita tak
perlu mengatur kopling dan persneling. Tingkat konsentrasi yang tinggi membuat
kita lebih siap mengemudikan mobil di berbagai medan.
Harga Mobil
Manual Lebih Terjangkau
Bukan rahasia lagi kalau harga mobil manual lebih
terjangkau dibandingkan mobil matic. Bahkan,
harga jual mobil manual juga tergolong lebih tinggi daripada mobil matic. Kita tak akan mengalami kerugian
terlalu besar akibat depresiasi harga jual mobil.
Apa pun jenis mobilnya, kita harus tetap memiliki asuransi
mobil dan asuransi all risk sebagai bentuk
proteksi. Kini asuransi allrisk dengan berbagai pilihan harga bisa diurus melalui sistem online. Kita pun tak akan direpotkan
dengan prosedur asuransi yang rumit dan menyita waktu. Mengurus berbagai
asuransi yang kita butuhkan kini semakin cepat dan praktis. Sudahkah melindungi
mobil kesayangan dengan asuransi terbaik yang dapat diandalkan?
Ini Dia Keunggulan Mobil Manual yang Membuat Orang Jatuh Cinta
Reviewed by Anonymous
on
8:33:00 PM
Rating:
mantep
ReplyDelete