Sekarang ini banyak sekali orang yang ingin mencerahkan kulit, terutama kulit wajah. Namun seiring dengan permintaan yang kian membludak, ada sebagian tangan tangan jahil yang membuat produk pemutih dengan bahan dasar yang berbahaya, baik berbahaya untuk kulit dan mengancam kesehatan, yaitu Mercury. Untuk menghindari hal tersebut sebaiknya kita memilih perawatan kecantikan berbahan dasar alami. Berikut tips memutihkan wajah yang aman dari Mercury.
-Menggunakan lemon. Lemon adalah buah yang disukai banyak orang. Selain aromanya yg segar, kandungan Vitamin C dan asam alpha hidroksi dalam lemon mampu menangkal radikal bebas penyebab kulit kusam.
Selain itu, lemon dikenal sebagai pencerah alami yang dapat mengangkat sel kulit mati dan menghilangkan kekusaman terutama yang disebabkan oleh sinar matahari.
Untuk mendapatkan kulit wajah yang putih dan berseri, anda dapat menggunakan lemon dengan langkah-langkah berikut : Peraslah lemon kedalam wadah, celupkan kapas pada air lemon yang telah di peras. Kemudian oleskan kapas yang telah di celupkan ke air lemon ke seluruh wajah yang telah dibersihkan terlebih dahulu. Diamkan selama kurang lebih 15 menit. Bilas dengan air hangat. Hindari mengoleskan lemon pada kulit yang terluka dan teriritasi.
-Menggunakan madu. Madu adalah pelembab dan antibiotik alami untuk kulit. Selain itu madu juga bisa di gunakan untuk mencerahkan kulit dan menghilangkan bekas jerawat. Caranya bisa langsung di oleskan madu kewajah. Atau madunya dihangatkan terlebih dahulu sebelum di oleskan kewajah. Cara menghangatkannya yaitu dengan cara menuangkan madu ke sendok kemudian letakkan sendok diatas lilin yang telah menyala. Jangan terlalu lama nanti terlalu panas. Celupkan kapas kemudian aplikasikan ke wajah yang telah di bersihkan terlebih dahulu. Diamkan selama 15 menit. Basuh dengan air hangat. Untuk hasil yang maksimal aplikasikan madu setiap hari sebelum tidur. Selain memutihkan wajah mengaplikasikan madu sebelum tidur membuat kulit wajah menjadi rileks.
-Menggunakan teh hijau. Teh hijau mengandung antioksidan tinggi. Selain untuk memutihkan wajah, teh juga bisa menghilangkan bekas jerawat dan mencegah jerawat. Anda bisa menggunakan teh yang serbuk atau pun teh celup. Bila yang serbuk bisa dipakai langsung setelah teh tersebut dibasahi dengan sedikit air panas. Kalau menggunakan teh celup, langung di kompreskan kewajah setelah teh celupnya dibasahi oleh air panas. Diamkan kurang lebih 15 menit. Sebelum mengaplikasikan teh hijau, bersihkan dulu wajah dengan pembersih wajah. Lakukan perawatan ini 3 kali seminggu agar hasil yang maksimal.
Bila dengan cara alami tersebut dirasa belum memuaskan ada beberapa produk kecantikan yang tidak merusak kulit wajah. Beberapa pemutih yang bisa dipakai adalah :
-Serangkaian produk kojie san. Selain mencerahkan, kojie san juga melembabkan kulit wajah. produk ini berbahan dasar kojic acid.
-Pemutih white-neng juga bisa menjadi pilihan pencerah, melembabkan serta mengurangi flek hitam. WhitWhite-neng mengandung ekstrak mulberry, ekstrak licorice, Niacinamide atau vitamin B3, Alpha Arbutin dan Vitamin C.
Tips Memutihkan Wajah
Reviewed by Herlina Hendraningsih
on
10:50:00 PM
Rating:
No comments: